Toyota Finance, Daihatsu Finance dan Lexus Finance Kembali Hadir di GIIAS 2017
Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 pada hari ini (10 Agustus 2017) telah resmi dibuka. Acara yang berlangsung di International Convention Exhibition (ICE) BSD City ini memilih tema ‘Rise of the Future Mobility’. Menurut Yohannes Nangoi, selaku Ketua Umum Gaikindo, menyatakan, tema itu dipilih untuk menunjukkan kepada masyarakat pesatnya perkembangan yang terjadi pada industry otomotif global.
Acara ini diikuti sebanyak 30 merek otomotif dan beberapa Financial Services termasuk Toyota Finance selaku jasa pelayanan keuangan resmi untuk kendaraan Toyota, Daihatsu Finance selaku jasa pelayanan keuangan resmi untuk kendaraan Daihatsu dan Lexus Finance selaku jasa pelayanan keuangan resmi untuk kendaraan Lexus Anda. Bagi TAFriends yang datang ke acara GIIAS 2017, jangan lupa untuk datang ke booth Toyota Finance, Daihatsu Finance dan Lexus finance karena akan ada banyak kegiatan dan kuis berhadiah menarik. Ayoo jangan sampai kehabisan!!!
#ToyotapastinyaToyotaFinance
#SahabatDaihatsuAnda
#LexusFinance
#TAFmakeityour